Menurut informasi yang di dapatkan dari ketua BEM
Ade Miftahudin ini merupakan acara rutin yang di lakukan oleh BEM bekerja sama
dengan PMI untuk mengadakan donor darah setiap 3 bulan sekali.
“Buat program yang satu ini kita rutin setiap 3
bulan sekali BEM bekerjasama dengan PMI kota Cirebon dilaksanakan di kampus,
dan ini akan terus dilakuakan untuk kedepannya kami berharap acara ini akan
sukses dan akan banyak peserta yang dapat mendonorkan darahnya” begitu kata Ade
memberikan penjelasan.
“Untuk pesertanya sendiri semua masyarakat yang ada
di STMIK IKMI CIREBON bisa mengikuti acara ini, dari mulai staf kampus, dosen
dan seluruh mahasiswa acara akan di
laksanakan di lantai 1 di ruang 103 STMIK IKMI CIREBON” imbuhnya.
“Kenapa nggak buat beramal dan bisa berguna buat
orang yang membutuhkan” pungkas ketua BEM yang sebentar lagi akan melepaskan
jabatannya itu.
Ayo mahasiswa dan semuanya mari donorkan darah
kalian untuk kehidupan orang banyak. Saatnya menjadi pahlawan yang sebenarnya
(Y&I).
0 Comments